> >

Kecaman dan Cibiran Fun Football PSSI-FIFA

Sepak bola | 19 Oktober 2022, 18:33 WIB
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan bermain sepak bola bersama Presiden FIFA Gianni Infantino di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa (18/10/2022). (Sumber: PSSI.org)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Berbagai kecaman dan cibiran datang setelah kegiatan fun football PSSI-FIFA yang digelar pada Selasa (18/10/2022) malam. 

Seperti yang diberitakan sebelumnya, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan bersama jajarannya serta Presiden FIFA Gianni Infantino dan rombongan bermain sepak bola di Stadion Madya, Senayan, Jakarta. 

Foto-foto dari fun football itu kemudian diunggah di akun sosial media PSSI, di Twitter dan Instagram, Rabu (19/10/2022). 

Netizen pun marah atas unggahan tersebut karena dalam caption tertulis "Potret keseruan Presiden FIFA Gianni Infantino beserta jajaran saat bermain sepak bola bersama Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan di Stadion Madya".

Para netizen pun menyerbu unggahan tersebut dengan berbagai komentar yang menyebut bahwa PSSI dan FIFA kurang berempati dengan 133 korban dari Tragedi Kanjuruhan. 

PSSI pun mengubah caption yang mereka tulis dengaen menghilangkan kata keseruan menjadi "Potret Presiden FIFA Gianni Infantino beserta jajaran saat bermain sepak bola bersama Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan di Stadion Madya".

Meski begitu, netizen tetap menyerbu unggahan tersebut dengan berbagai komen negatif hingga menjurus kasar. 

Sejumlah pihak pun ikut menanggapi fun football PSSI-FIFA tersebut. 

Baca Juga: PSSI dan FIFA Fun Football di Stadion Madya, Gianni Infantino dan Iwan Bule Sama-Sama Nyekor

Salah satunya adalah Kaesang Pangarep, pemilik klub Liga 1 Persis Solo, yang juga putra bungsu Presiden Joko Widodo. 

"Alhamdulillah semuanya tersenyum. Kami pemilik tim juga hanya bisa tersenyum melihat kebahagiaan ini," cibir Kaesang melalui cuitan di akunnya @kaesangp.

Kecaman juga datang dari pemilik klub Madura United, Achsanul Qosasi. Dia lebih menyoroti FIFA yang dinilainya tidak menunjukkan empati terhadap korban Tragedi Kanjuruhan. 

"Silakan segera pergi FIFA. Jangan lama-lama di Indonesia. Cara-mu lebih tak elok dalam ber-empathy," tulis Achsanul. 

Paguyuban Suporter Timnas Indonesia Kritik Fun Football PSSI-FIFA

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU