> >

Eks Bintang Arsenal Emmanuel Adebayor Berikan Beasiswa Kuliah ke Siswa Pintar asal Togo

Sports | 17 September 2022, 03:05 WIB
Eks bintang Arsenal, Emmanuel Adebayor (kanan), berfoto bareng siswa pintar bernama Godwin Sodji (kiri) asal Togo. (Sumber: Facebook: Emmanuel Adebayor)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Eks bintang Arsenal, Emmanuel Adebayor, dikabarkan telah berjanji untuk mensponsori pendidikan seorang siswa asal Togo yang brilian bernama Godwin Sodji.

Adebayor, melalui Yayasan Sheyi Emmanuel Adebayor, akan menanggung biaya pendidikan Sodji saat  memulai pendidikannya di Institut Sains, Teknologi, dan Perdagangan Afrika.

"Legenda Arsenal Emmanuel Adebayor memberikan beasiswa kepada siswa muda Togo yang cemerlang," tulis Sports Brief, Jumat (16/9/2022).

Baca Juga: Didier Deschamps Ogah Jamin Paul Pogba Bakal Masuk Skuad Prancis pada Piala Dunia 2022

Emmanuel Adebayor disebut telah berjanji untuk membantu Godwin Sodji mewujudkan mimpinya mengejar Ilmu Hukum dan Politik.

Emmanuel Adebayor disebut cukup dihormati karena karya filantropisnya, terutama di negara asalnya, Togo.

Striker kelahiran 1984 itu menikmati karier yang cemerlang di Eropa, bermain untuk beberapa klub terbaik, seperti Arsenal, Manchester City, dan Tottenham Hotspur di Inggris.

Adebayor mulai dikenal luas saat bergabung dengan The Gunners pada 2006, sudah bermain dalam 142 pertandingan dan mencetak total 62 gol untuk Arsenal sebelum pergi pada tahun 2009.

Baca Juga: Haaland Bikin Gol Akrobat, Guardiola Bilang Mirip Zlatan Ibrahimovic dan Johan Cruyff

Penulis : Christandi Dimas Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Sports Brief


TERBARU