Kejuaraan Dunia 2022: Gagal ke Final, Ini Kata Fajar/Rian Usai Dikalahkan The Daddies
Kompas sport | 27 Agustus 2022, 15:30 WIBTOKYO, KOMPAS.TV - Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto gagal melenggang ke final Kejuaraan Dunia BWF 2022 yang berlangsung di Tokyo, Jepang, usai dikalahkan oleh seniornya Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Pasangan Fajri kalah dengan skor akhir 21-23, 21-12, 16-21 dalam tempo 52 menit.
Sebenarnya mereka sudah unggul cukup jauh ketika skor mencapai 15-7, namun berhasil di susul oleh Ahsan/Hendra dan disamakan menjadi 18-18.
Fajri mengaku membuat kesalahan fatal sehingga mereka terkena comeback maut dari The Daddies tersebut.
"Di gim pertama itu memang kesalahan yang sangat fatal. Kita sudah unggul jauh 15-7 dan 20-18 tapi jadi kalah," ucap Fajar usai pertandingan dikutip dari BolaSport, Sabtu (27/8/2022).
"Itu menjadikan pelajaran yang sangat berharga buat kedepannya. Sebelum poin 21 memang harus fokus dan tidak boleh lengah," imbuhnya.
Baca Juga: FInal Kejuaraan Dunia BWF 2022: The Daddies Ditantang Anak Didik Rexy Maniaky dari Malaysia
Selain itu perubahan strategi Ahsan/Hendra membuat Fajar/Rian semakin kewalahan. Selepas interval gim pertama memang Ahsan/Hendra terlihat menurunkan tempo permainan.
"Ahsan/Hendra mengubah strategi di akhir-akhir gim pertama dengan memperlambat tempo dan bermain balik serang. Di awal gim kita sudah nyaman karena mereka ikut pola kita yang cepat," kata Fajar.
Harapan untuk memperbaiki capaian medali di Kejuaraan Dunia pun akhirnya sirna, Fajar/Rian tidak bisa menyembunyikan kekecewaan mereka.
Penulis : Kiki Luqman Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV