> >

Erling Haaland Nikmati Koneksinya dengan Jack Grealish di Manchester City

Kompas sport | 24 Juli 2022, 19:19 WIB
Erling Haaland menikmati koneksinya dengan Jack Grealish di Manchester City. (Sumber: Twitter @ManCity)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Erling Haaland tampaknya sudah menemukan partnernya di Manchester City yaitu Jack Grealish. 

Haaland yang didatangkan City musim panas ini dari Borussia Dortmund dengan biaya senilai 51 juta pound atau Rp916 miliar, akhirnya menjalani debutnya di laga pramusim, Minggu (24/7/2022) pagi WIB. 

Dalam pertandingan uji coba melawan Bayern Munchen itu, pemain asal Norwegia itu bahkan hanya butuh 12 menit untuk mencatatkan namanya di papan skor. 

Golnya ke gawang Manuel Neuer itu buah umpan silang dari Jack Grealish yang beroperasi di sisi kiri penyerangan Manchester City. 

Gol Haaland tersebut akhirnya menjadi satu-satunya gol di laga tersebut dan membuat tim asuhan Pep Guardiola memenangi laga dengan skor 1-0.

Seusai pertandingan, Haaland mengaku menikmati koneksinya dengan mantan pemain Aston Villa itu. 

Pemain berusia 22 tahun itu yakin, koneksinya dengan Grealish yang merupakan pemain termahal Inggris akan semakin baik di masa depan. 

“Dia bagus. Dia harus menjadi lebih baik, saya harus menjadi lebih baik, juga hubungan yang baik. Saya suka suasana di sekitarnya, jadi itu akan menyenangkan," kata Haaland kepada Sky Sports

Dengan uang banyak yang dikeluarkan Cityzen, Haaland pun punya beban untuk menunjukkan yang terbaik di lapangan.

Baca Juga: Erling Haaland Ingin Bawa Manchester City Raih Kesuksesan di Liga Champions

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Sky Sports


TERBARU