> >

Jadwal FIBA Asia Cup Indonesia vs China, Duel Hidup Mati Menuju Piala Dunia FIBA 2023

Kompas sport | 18 Juli 2022, 08:51 WIB
Brandon Jawato, pemain Timnas Basket Indonesia, ketika menghadapi Arab Saudi di ajang FIBA Asia Cup 2022 pada Selasa (12/7/2022). (Sumber: Twitter FIBA Asia Cup 2022)

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Timnas Basket Indonesia dijadwalkan melakoni laga hidup mati melawan China pada Senin (18/7/2022) pukul 17.30 WIB.

Pertandingan bertajuk play-off perempat final FIBA Asia Cup 2022 di Istora Senayan jadi kesempatan terakhir bagi Merah Putih untuk lolos ke Piala Dunia Basket 2023.

"Yang penting, dari sisi kitanya yakin, bisa mengambil kemenangan. Anak-anak tahu betapa pentingnya pertandingan ini," kata Jeremy Imanuel Santoso, Manajer Timnas Indonesia via Antara.

"Mereka sudah tak mau lagi merasakan kekalahan. Saya rasa mereka akan mati-matian, all out di lapangan," lanjutnya.

Di sisi seberang, China yang mengalahkan Taipei pada laga terakhir optimistis bisa mengatasi Indonesia.

"Secara umum, pertandingan demi pertandingan, pemain kami semakin baik dan kami siap. Kami akan memiliki kinerja yang baik untuk pertandingan play-off," ujar Du Feng, pelatih Timnas Basket China.

Baca Juga: Klasemen Akhir FIBA Asia Cup 2022, Indonesia Wajib Kalahkan China untuk Lolos Piala Dunia

Terlepas dari itu, tahun depan Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia FIBA bersama Jepang dan Filipina. Di antara tiga negara tuan rumah, hanya Indonesia yang tidak otomatis lolos karena berperingkat rendah.

FIBA mensyaratkan Indonesia lolos ke babak perempat final kompetisi kontinen Asia agar dapat pentas di Piala Dunia. Oleh sebab itu, duel menuju perempat final kontra China disebut laga hidup mati.

Baca Juga: FIBA Asia Cup 2022, Skenario Indonesia Lolos Piala Dunia Basket 2023

Penulis : Rofi Ali Majid Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV/Antara


TERBARU