> >

Mikel Arteta Masih Butuh Pemain Baru, Arsenal Incar Oleksandr Zinchenko

Kompas sport | 14 Juli 2022, 21:03 WIB
Arsenal dilaporkan tengah mengincar bek kiri Manchester City asal Ukraina, Oleksandr Zinchenko. (Sumber: Twitter @ManCity)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Arsenal dilaporkan sedang berupaya untuk mengerjakan transfer bek kiri Manchester City Oleksandr Zinchenko. 

Setelah mendapatkan Gabriel Jesus dari Man City di musim panas ini, Mikel Arteta tampaknya masih ingin memperkuat timnya dengan membeli pemain dari juara Liga Premier Inggris musim lalu itu. 

Kali ini, The Gunners dilaporkan mengincar pemain Timnas Ukraina milik Cityzen, Zinchenko. 

Menurut laporan The Athletic, Kamis (14/7/2022), kedua klub saat ini tengah dalam pembicaraan dan Manchester City terbuka untuk menjual bek berusia 25 tahun itu asalkan Arsenal memenuhi biaya yang mereka minta. 

Meski masih jauh dari kata sepakat, Meriam London bakal sekuat tenaga untuk mendatangkan Zinchenko. 

Apalagi mereka gagal dalam perburuan pemain serba bisa Ajax Amsterdam, Lisandro Martinez, yang memilih untuk bermain di Manchester United. 

Baca Juga: Manchester United Selangkah Lagi Rampungkan Transfer Lisandro Martinez

Arteta optimis bisa mendatangkan Zinchenko yang pernah dia bimbing saat dirinya dulu menjadi asisten pelatih Pep Guardiola di Etihad. 

Zinchenko tiba di Manchester City saat didatangkan dari klub Rusia FC Ufa pada tahun 2016 dan saat ini memiliki dua tahun tersisa di kontraknya.

Meskipun ia cenderung beroperasi di lini tengah untuk negaranya, Zinchenko lebih banyak digunakan oleh Guardiola sebagai bek kiri.

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Deni-Muliya

Sumber : The Athletic


TERBARU