> >

Sudah Muak Gaji Selalu Ditunggak, Anco Jansen Ancam Laporkan PSM Makassar ke FIFA

Kompas sport | 14 Juli 2022, 21:17 WIB
Eks striker PSM Makassar, Anco Jansen. Pemain asal Belanda ini mengancam akan melaporkan mantan klubnya itu ke FIFA. (Sumber: Tribun-timur.com/Kaswadi Anwar)

MAKASSAR, KOMPAS.TV - Eks striker PSM Makassar asal Belanda, Anco Jansen membuat pernyataan heboh terkait tunggakan gaji yang dia alami selama membela Juku Eja

Anco Jansen mengancam akan melaporkan klub Liga 1 Indonesia itu ke FIFA, lantaran gajinya masih ditunggak. 

Hal tersebut diungkapkan pemain 33 tahun di akun Instagram resminya, Kamis (14/7/2022). 

Baca Juga: Sah! Ini Jadwal Liga 1 2022/23 Lengkap Mulai 23 Juli 2022

"Kepada seluruh fans PSM dan fans sepak bola Indonesia," tulis Anco Jansen di akun Instagramnya, melansir Tribunnews. 

"Dengan berat hati saya harus menulis ini, tapi saya pikir sudah saatnya anda semua tahu yang sebenarnya tentang PSM. Sejak saya tiba, hampir setiap pembayaran terlambat. Ini pada titik sekarang mereka yang jauh di belakang pembayaran saya harus membawa masalah ini ke FIFA."

"Saya telah dibohongi dari waktu ke waktu tentang tanggal gaji akan dibayarkan, dan saya tidak akan menerimanya lagi. Ini adalah tim yang mewakili negara dalam kompetisi AFC."

"Ini adalah tim yang merekrut pemain baru ketika pemain lama bahkan belum dibayar. Pendukung PSM anda layak mendapatkan yang lebih baik," tandasnya.

Anco Jansen sendiri datang ke PSM pada Juni 2021 dari klub divisi dua Belanda, NAC Breda.

Pemain dengan tinggi badan 186 cm itu tampil sebanyak 20 kali di Liga 1 musim lalu. Tetapi, dirinya hanya mampu mencetak total 5 gol dan 1 assist.

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Gading-Persada

Sumber : Tribunnews/Instagram Anco Jansen


TERBARU