Piala Presiden 2022: Madura United Siap Bertamu ke Markas Borneo FC
Kompas sport | 13 Juni 2022, 22:30 WIBYOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Bentrok antar Madura United vs Borneo FC pada laga Piala Presiden 2022 akan berlangsung pada Selasa (14/6/2022) di Stadion Segiri Samarinda, Kalimantan Timur.
Pelatih Madura United, Fabio Lefundes mengatakan, sudah mempersiapkan skuatnya dengan baik untuk bertarung dengan Borneo FC.
"Dalam perjalanannya, memang sedikit mengalami kesulitan karena ada sejumlah pemain yang menderita sakit dan ada yang tergabung di Timnas. Namun secara umum para pemain sudah siap menjalani pertandingan," kata Fabio Lafundes dilansir dari Antara, Senin (13/6/2022).
Fabio Lefundes juga menyatakan, Madura United tidak memiliki target khusus di Piala Presiden.
Ajang ini dijadikan sebagai tolak ukur kesiapan tim menatap Liga 1 2022.
"Pertandingan ini merupakan laga untuk evaluasi tim, khususnya menghadapi kompetisi sesungguhnya," tutur Fabio.
Baca Juga: Hasil Piala Presiden 2022: Persis Solo Ditahan Imbang oleh PSS Sleman
Meski begiitu, ia menegaskan bahwa timnya tetap akan menyajikan penampilan terbaik demi membanggakan masyarakat Madura.
"Kami telah menonton empat pertandingan dalam tim yang akan bertanding di Grup B ini, dan kami telah berikan data dan informasi kepada pemain kami terkait taktik dan strategi dalam pertandingan," katanya.
Dia juga sudah menyiapkan strategi khusus guna meredam serangan tim besutan Milomir Seslija tersebut.
Fabio meyakini jika strategi berjalan lancar, maka bukan hal mustahil Madura United memetik tiga poin penuh.
"Kami intruksi kepada pemain untuk mewaspadai pemain lawan yang memegang bola, karena itu bisa berbahaya," jelas eks asisten pelatih Jeonbuk Hyundai.
Madura United mendaftarkan 29 skuad untuk mengikuti Piala Presiden 2022.
Tim yang berjuluk Laskar Sape Kerrab ini tergabung ke dalam Grup B bersama Borneo FC, Barito Putera, Persija Jakarta, dan Rans Nusantara FC.
Baca Juga: Klasemen Piala Presiden 2022 Grup A: PSIS di Puncak Usai Menang Telak atas Persita Tangerang
Penulis : Kiki Luqman Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV