Ivan Perisic Resmi Tinggalkan Inter Milan dan Bergabung ke Tottenham Hotspur
Kompas sport | 28 Mei 2022, 21:52 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Winger Inter Milan, Ivan Perisic, telah memutuskan untuk pergi dari Inter Milan dan bergabung dengan Tottenham Hotspur.
Menurut laporan dari pakar transfer kenamaan asal Italia, Fabrizio Romano, Ivan Perisic merapat ke Spurs dengan status bebas transfer lantaran kontraknya di Inter Milan akan berakhir pada Juni 2022.
Romano menjelaskan, Perisic telah menandatangani kontrak berdurasi 2 tahun di Spurs dan akan menjalani tes medis di London pada pekan depan.
Keputusan bergabung ke Tottenham Hotspur membuat Perisic reunian dengan Antonio Conte, mereka pernah bekerja sama selama dua tahun di Inter Milan.
Baca Juga: Henrikh Mkhitaryan Sepakat Gabung Inter Milan?
Dalam periode tersebut, mereka berdua menyabet gelar Liga Italia musim 2020-2021 untuk I Nerazzurri.
Kabar hengkangnya Perisic sebenarnya sudah tercium sejak Inter Milan menjuarai Coppa Italia musim ini.
Setelah pertandingan tersebut, winger berusia 33 tahun itu sempat memberikan sindiran pedas ke Inter Milan soal ketidakpastian masa depannya di klub.
Selama berkostum Inter Milan, Perisic telah mencatatkan 253 penampilan di lintas kompetisi dengan torehan 54 gol dan 49 assist.
Baca Juga: Euro 2020: Winger Kroasia Ivan Perisic Absen Lawan Spanyol Akibat Dinyatakan Positif Covid-19
Penulis : Kiki Luqman Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV