> >

Yeremia Rambitan Lecehkan Volunteer SEA Games, Minta Maaf dan Akui Khilaf

Kompas sport | 25 Mei 2022, 14:31 WIB
Yeremia Rambitan (kiri) melakukan pelecehan kepada volunteer SEA Games 2021. (Sumber: PBSI)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan meminta maaf via Instagram PBSI, usai melakukan pelecehan kepada volunteer SEA Games 2021. 

Sosok Yere menjadi trending topic di media sosial pada Selasa (24/5/2022) malam WIB. Sebabnya, dia melakukan pelecehan verbal kepada volunteer SEA Games. 

Dirinya menggoda relawan SEA Games 2021 dengan kalimat yang tidak pantas. 

Dari video yang tersebar di dunia maya, Yere yang sedang melakukan live streaming lewat akun TikTok dengan tidak senonoh melontarkan kata-kata 'i love you, i want f**k you," kepada salah satu relawan. 

Baca Juga: Hasil Final Bulu Tangkis SEA Games 2021: Libas Pramudya/Yeremia, Leo/Daniel Rebut Emas

Mendapat desakan dan hujatan dari warganet Indonesia, Rabu (25/5) siang, Yeremia membuat permintaan maaf terbuka kepada masyarakat Indonesia. 

 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Instagram PBSI


TERBARU