Arti Tertawa Jurgen Klopp Usai Pep Guardiola Sindir Liverpool dan Fans Inggris
Kompas sport | 10 Mei 2022, 09:40 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Jurgen Klopp tertawa lepas. Ia seperti tidak percaya apa yang didengarnya. Giginya kelihatan, rambutnya yang sedikit pirang ikut bergerak-gerak.
Klopp pun tertawa terbahak-bahak ketika salah seorang reporter bertanya, atau lebih tepatnya mengeluarkan pernyataan terkait Pep Guardiola yang menyindir Liverpool, para fans di Inggris dan tentu saja dirinya.
Kata Pep Guardiola, semua orang fans sepakbola di Inggris mendukung Liverpool, bukan dirinya atau Manchester City untuk menjuarai Liga Inggris. Apalagi, keduanya bersaing ketat.
“Saya tinggal di Liverpool, semua orang di sini juga pengen juara. Itu fakta yang sejujurnya. Tapi, bahkan di kota ini, kemungkinan hanya 50% orang yang berpikir demikian (seperti Pep),” ujar Klopp dikutip dari Talksport, Selasa (10/4/2022).
Hal ini sekaligus menegaskan, kata Pep bisa jadi hanyalah sinisme belaka. Apalagi setelah ia tersingkir dari Liga Champions dan Liverpool justru sebaliknya, melaju ke Final Liga Champions.
Apalagi, Pep Guardiola mengatakan soal Liga Champions dan gelar juara Liga Inggris, serta menyebut Liverpool hanya sukses di Eropa saja.
“Semua orang di sini, termasuk media dukung Liverpool. Tentu saja karena ia punya sejarah dahsyat di Eropa, tapi tidak di Liga Inggris. Karena ia hanya menang sekali saja dalam 30 tahun, tapi itu tidak masalah sama sekali,” ujarnya Senin lalu dikutip dari Bein Sport.
Baca Juga: Jurgen Klopp Ungkap Rahasia Taktik Liverpool Bekap Villareal, Bikin ke Final Liga Champions
Jurgen Klopp pun enggan memberikan komentar dan hanya bisa tertawa saja. Tangannya pun meyentuh dagu dan ia hanya tertawa dengan sangat lepas, seolah enggan membalas sindirian Pep Guardiola.
Pep Guardiola sendiri sejak memang Manchester City tidak pernah sekalipun jadi juara Liga Champions. Ia terakhir jadi juara saat masih membesut Lione Messi dkk pada 2011 lalu.
Penulis : Dedik Priyanto Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV