> >

Jadwal Final Kejuaraan Asia 2022: Jojo Bakal Adu Skil Lawan Lee Zii Jia

Kompas sport | 1 Mei 2022, 03:05 WIB
Jonatan Christie saat bertanding melawan Aram Mahmoud dari Tim Pengungsi Olimpiade di Olimpiade Tokyo 2020 di Tokyo, Jepang, Sabtu, 24 Juli 2021. (Sumber: AP Photo/Dita Alangkara)

KOMPAS.TV - Final Kejuaraan Asia 2022 akan diwarnai dengan bentrok sengit antar empat negara. Keempat negara itu adalah China, Jepang, Indonesia, dan Malaysia.

Diketahui, China paling banyak menempatkan wakil di turnamen ini. Ada empat pemain dan pasangan yang akan berlaga di final. Dua di antaranya akan diadu dalam perang saudara.

Sedang Indonesia, Jepang, dan Malaysia masing-masing memiliki dua wakil yang berambisi membawa pulang medali emas.

Untuk Indonesia, dijadwalkan akan beradu dengan Malaysia. Pada final tunggal putra, Jonatan Christie akan berhadapan dengan pemain andalan Malaysia, Lee Zii Jia.

Jonatan diharapkan bisa menjadi juara dan bukan untuk alasan pencapaian pribadi saja.

Baca Juga: Rekap Semifinal Kejuaraan Asia 2022: 2 Wakil Indonesia Masuk Final!

Duel Indonesia vs Malaysia berikutnya terjadi pada sektor ganda putra, yaitu Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan akan bersua dengan ganda putra nomor satu Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Pramudya/Yeremia akan berstatus underdog pada laga kali ini.

Situasi berbeda terjadi pada ganda putri, dimana giliran juara bertahan asal China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan, yang ditantang pasangan non-unggulan Jepang.

Final Kejuaraan Asia 2022 akan berlangsung mulai pukul 12.00 WIB di Multinlupa Sports Complex, Manila, Filipina pada Minggu (1/5/2022).

Penulis : Kiki Luqman Editor : Fadhilah

Sumber : Kompas TV


TERBARU