Klasemen BRI Liga 1: Sisa 5 Pertandingan, Perburan Gelar Memanas
Kompas sport | 8 Maret 2022, 07:46 WIBSOLO, KOMPAS.TV - Perburuan gelar juara Liga 1 2021-22 semakin memanas dengan kompetisi hanya menyisakan 5 pertandingan saja. Adapun, Bali United masih berstatus sebagai pemuncak klasemen Liga 1 2021-22.
Duel Bhayangkara FC vs PSS Sleman yang berlangsung di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Senin (7/3/2022) menutup senarai jadwal pekan 29 Liga 1 2021-22.
Pertandingan tersebut dimenangkan oleh Bhayangkara FC dengan skor 2-1. Gol-gol kemenangan The Guardian dicetak oleh Herman Dzumafo (16') dan Dendy Sulistyawan (27').
Baca Juga: Resmi, Pemerintah Izinkan Acara Olahraga Boleh Dihadiri Penonton!
Sementara itu, PSS sempat unggul terlebih dahulu melalui gol akrobatik Wander Luiz pada menit ke-7.
Kemenangan ini menempatkan Bhayangkara FC ke peringkat 4 klasemen, menggusur Persebaya Surabaya.
Bhayangkara sukses mengumpulkan 58 poin dari 29 laga, terpaut 5 angka saja dari puncak serta menyamai koleksi poin peringkat 3, Arema FC.
Persebaya harus rela turun ke posisi 4 seusai hanya meraih hasil imbang 1-1 kontra Persita Tangerang, Minggu (6/3/2022). Kini, Bajul Ijo telah mengoleksi 55 poin dari 29 pekan Liga 1 bergulir.
Terkait perburuan gelar, secara matematis Persebaya memang belum keluar dari persaingan.
Baca Juga: Soal Kontroversi Wasit Liga 1, Alie Sesay: Jujur, Kualitas Kompetisi Kurang Bagus
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Desy-Afrianti
Sumber : ligaindonesiabaru.com