> >

Man City Vs Man United, Rangnick Ungkap Keunggulan Citizens yang Harus Ditiru Red Devils

Kompas sport | 5 Maret 2022, 18:02 WIB
Pelatih Manchester United Ralf Rangnick mengungkapkan konsistensi merupakan rahasia keberhasilan Manchester City dan Liverpool. (Sumber: Twitter @ManUtd)

Juergen Klopp ditunjuk sebagai pelatih Liverpool pada Oktober 2015. Sejak saat itu, ia sudah mengantarkan The Reds meraih empat trofi, yakni Premier League, Liga Champions, Piala Super Eropa, dan Piala Liga Inggris.  

Sementara itu, Pep Guardiola mulai duduk di kursi pelatih Manchester City sejak Juli 2016.

Di bawah arahan Pep, tim berjuluk The Citizens itu meraih 10 trofi termasuk dua gelar beruntun di Premier League pada 2017-2018.  

Di sisi lain, Manchester United sudah ganti pelatih tujuh kali, termasuk saat ditangani caretaker Ryan Giggs dan Michale Carrick, setelah ditinggal Sir Alex Ferguson pada Juni 2013.  

Dari tujuh pelatih tersebut, The Red Devils baru mendapatkan tiga trofi.

Rinciannya adalah Piala FA 2015-2016 saat dilatih Louis van Gaal dan gelar juara Piala Liga Inggris dan Liga Europa pada musim 2016-2017 di bawah arahan Jose Mourinho. 

Baca Juga: Resmi, Barcelona Dapatkan Pablo Torre! Dikontrak hingga 2026, Dipagari Klausul Rp1,5 Triliun

Penulis : Kiki Luqman Editor : Fadhilah

Sumber : Kompas TV


TERBARU