Persija Bertekad Gagalkan Ambisi Juara Bali United
Kompas sport | 5 Maret 2022, 16:42 WIBDENPASAR, KOMPAS.TV - Persija Jakarta akan menghadapi Bali United dalam laga pekan ke-29 Liga 1 2021/2022, di Stadion I Gusti Ngurah, Rai, Bali, Minggu (6/3/2022).
Dalam laga ini Persija membawa misi untuk bangkit dari keterpurukan setelah dilibas Persib Bandung dengan skor 0-2.
Untuk itu, agar tim berjulukan Macan Kemayoran tersebut bisa merangkak ke posisi atas klasemen Liga 1 maka harus meraih kemenangan dalam enam laga sisa ini.
Persija saat ini tengah berada di posisi kedelapan klasemen Liga 1 dengan perolehan 38 poin.
Sementara itu, Bali United saat ini menjadi salah satu kandidat kuat juara musim ini dengan menempati posisi puncak klasemen sementara.
Maka dari itu, untuk menghadapi Bali United dalam laga lanjutan ini Persija telah menyiapkan amunisi.
Pelatih Persija, Sudirman mengatakan bahwa anak asuhnya telah menjalani persiapan dengan baik.
Baca Juga: Cetak Dwigol ke Gawang Persija, Pelatih Persib Sanjung David da Silva
Latihan taktik hingga mempersiapkan strategi telah dijalani Riko Simanjuntak dan kawan-kawan.
Menurutnya ini dilakukan sebagai persiapan menghadapi tim kuat seperti Bali United.
“Persija pada pertandingan besok sudah siap, kami sudah melatih dengan taktikal, strategi, dan fisik untuk menghadapi Bali United,” ujar Sudirman dikutip dari BolaSport.com, Sabtu (5/3/2022).
Penulis : Kiki Luqman Editor : Gading-Persada
Sumber : Bolasport