Stefano Pioli: Jika Tak Kalahkan Inter Milan, Nasib Kami Sama seperti Musim Lalu
Kompas sport | 24 Januari 2022, 20:04 WIBMILAN, KOMPAS.TV - Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, mengingatkan skuadnya betapa pentingnya mengalahkan Inter Milan dalam laga pekan ke-24 Liga Italia 2021-22.
Duel antara Inter vs Milan akan digelar usai jeda internasional, tepatnya 6 Feburari 2022 di Stadion Giuseppe Meazza.
Kendati masih ada waktu untuk mempersiapkan tim, Pioli merasa memenangi duel bertajuk Derby della Madoninna itu sangat penting bagi masa depan Rossoneri.
Seperti diketahui, AC Milan baru saja mendapatkan hasil kurang maksimal dalam pekan ke-23 Liga Italia 2021-22.
Bermain di kandang sendiri, Senin (23/1/2022), AC Milan ditahan imbang 0-0 oleh Juventus.
Dari statistik pertandingan, anak asuh Pioli memang tampil dominan.
Baca Juga: Stefano Pioli Puji AC Milan yang Makin Dewasa pada 2022
Meskipun hanya memiliki 46 persen penguasaan bola, AC Milan melepaskan jumlah tendangan yang lebih banyak, 14 shots berbanding 8 milik Juventus.
Hasil imbang tersebut membuat AC Milan turun ke peringkat 3 klasemen sementara.
AC Milan digusur oleh Napoli yang juga sama-sama telah mengoleksi 49 poin dari 23 pertandingan. Tetapi, Rossoneri kalah selisih gol.
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Football Italia