> >

Arthur Melo Dikabarkan Telah Sepakat Gabung Arsenal sebagai Pemain Pinjaman

Kompas sport | 24 Januari 2022, 19:19 WIB
Juventus mau melepas Arthur Melo ke Arsenal jika mendapat Thomas Partey sebagai gantinya. (Sumber: Twitter @juventusfcen)

LONDON, KOMPAS.TV - Gelandang tengah Juventus, Arthur Melo, dikabarkan telah sepakat bergabung dengan Arsenal sebagai pemain pinjaman.

Menurut laporan Jack Gallagher yang diterbikan di 90min, gelandang asal Brasil itu telah setuju secara lisan.

Sebelumnya, Arsenal memang berniat meminjam Arthur hingga akhir musim dan siap membayar penuh gaji sang pemain.

The Gunners melihat peluang tersebut, karena Arthur tidak mampu menampilkan kualitas terbaiknya semenjak bergabung ke Juventus musim panas 2020 silam.

Baca Juga: Tikung Arsenal, Juventus Tawar Dusan Vlahovic Rp1,1 Triliun!

Juventus sendiri belum memberi lampu hijau kepada Arthur untuk hengkang dari kota Turin.

Pakar transfer asal Italia, Fabrizio Romano, menyebut La Vechia Signora hanya ingin melepas Arthur secara permanen.

Juventus ingin Arsenal meminjam Arthur selama 18 bulan dengan opsi pembelian permanen di akhir masa peminjamannya.

Selain itu, Juventus juga sempat menginginkan gelandang Arsenal, Thomas Partey, sebagai kesepakatan transfer ini.

Namun, 90min meyakini bahwa kepindahan Arthur ke Arsenal hanya menunggu keputusan dari Juventus.

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : 90min, twitter.com/FabrizioRomano


TERBARU