Quartararo Dianggap Lebih Masuk Kriteria Penerus Valentino Rossi daripada Marc Marquez di MotoGP
Kompas sport | 20 Januari 2022, 09:38 WIBMelandri tidak menyebutkan Marc Marquez yang berpotensi menggantikan posisi Rossi sebagai ikon MotoGP.
Bagi Melandri, pembalap yang mempunyai karakter mirip The Doctor adalah Fabio Quartararo.
"Saya kira siapa pun yang tidak terlalu senang dengan MotoGP akan kehilangan ketertarikan," tutur Marco Melandri dilansir dari Paddock GP, Kamis (20/1/2022).
"Valentino Rossi tentu menjadi pemicunya dan dia memiliki penggemar yang luar biasa. Namun suatu saat mungkin MotoGP akan memunculkan karakter yang mampu menyenangkan orang-orang."
Baca Juga: Kesuksesan Fabio Quartararo Pertahankan Gelar MotoGP Tergantung Evolusi YZR-M1
"Saat ini, satu-satunya yang saya lihat potensi mendekati hal tersebut adalah Fabio Quartararo," tambahnya.
Fabio Quartararo diketahui merupakan suksesor Valentino Rossi di tim pabrikan Yamaha pada 2021.
Hal itu dikarenakan kedua pembalap terlibat pertukaran nasib. Rossi di tim satelit, sedangkan Quartararo di tim pabrikan.
Menjalani musim perdana di tim pabrikan, pembalap berjuluk El Diablo itu membuktikan pantas mendapatkan slot milik Rossi.
Quartararo berhasil menjadi juara dunia MotoGP 2021 sekaligus menjadi gelar pertamanya berkancah di kelas utama.
Kesuksesan pembalap asal Prancis itu juga mengakhiri puasa gelar Yamaha yang terakhir kali didapat melalui Jorge Lorenzo pada musim 2015.
Baca Juga: Penglihatan Sudah Normal Lagi, Marc Marquez Tak Butuh Operasi
Penulis : Kiki Luqman Editor : Purwanto
Sumber : Kompas TV