Lagi, Pemain Timnas Putri Indonesia akan Gabung Klub Eropa
Kompas sport | 14 Januari 2022, 13:24 WIBYOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Pemain tim nasional (Timnas) putri Indonesia, Zahra Muzdalifah, mengaku akan bergabung dengan klub Eropa selepas membela skuat Garuda Pertiwi di Piala Asia Wanita 2022 India.
Sejatinya, pemain Persija Putri itu punya rencana berkarir di luar negeri sudah ada sejak 2020.
Akan tetapi, harus tertunda karena pandemi Covid-19.
Zahra Muzdalifah pun belum bisa menyebutkan secara gamblang identitas dari klub Eropa yang dimaksud tersebut.
"Saya sudah ada rencana (main di luar negeri). Cuma dia Shalika Aurelia Viandrisa sudah start duluan."
Baca Juga: Roma Femminile: Shalika Aurelia Sosok Bek yang Keras Kepala
"Dari tahun lalu sudah ada rencana main di luar negeri tapi cancel karena Covid-19. Setelah Piala Asia aku langsung berangkat, belum bisa dikasih tau, cuma Eropa," kata Zahra dikutip dari BolaSport, Kamis (13/1/2022).
Lebih lanjut, Zahra menilai bahwa persiapan Timnas Putri Indonesia semakin matang sebelum mentas di Piala Asia Wanita 2022.
Terbaru, Timnas Putri sukses memetik kemenangan 10-0 atas akademi Persib Bandung putri dalam laga uji coba di Stadion Madya Senayan Jakarta Pusat, Kamis (13/1) kemarin.
Gol Indonesia dicetak oleh Octavianti Dwi Nurmalita (menit ke-11), Helsya Maeisyaroh (22', 45'), Ade mustikiana (30'), Carla Bio Pattinasarany (34', 41', 43'), Insyafadya Salsabillah (67'), Reva Oktaviani (71'), dan Zahra Muzdalifah (76').
Penulis : Kiki Luqman Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV