> >

Murka, Xavi Hernandez Sebut Sergio Busquets dan Kawan-Kawan Tak Niat Main untuk Barcelona

Kompas sport | 10 Desember 2021, 18:58 WIB
Klub Qatar Al Sadd SC setuju untuk melepas Xavi Hernandez ke Barcelona. (Sumber: Twitter @AlsaddSC)

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Barcelona baru saja menelan pil pahit pada ajang Liga Champions 2021-2022.

Usai melakoni seluruh laga di babak penyisihan grup, Barcelona dipastikan gagal lolos ke babak 16 besar.

Hal itu dipastikan setelah Barcelona takluk dari Bayern Muenchen dengan skor 0-3 pada mathcday terakhir babak penyisihan Grup E di Stadion Allianz Arena, Rabu (8/12/2021) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

Dalam laga tersebut, Barcelona bermain mati-matian dan tidak bisa mencetak gol.

Baca Juga: Dua Pesan Xavi Hernandez untuk Barcelona

Ditambah, Barcelona sudah tertinggal 0-2 di babak pertama dari Bayern Muenchen.

Thomas Mueller menjadi pencetak gol pertama bagi Bayern Muenchen pada menit ke-34.

Sembilan menit berselang, Leroy Sane menggandakan keunggulan lewat golnya pada menit ke-43.

Pada babak kedua, Barcelona bukannya memperkecil ketertinggalan, melainkan malah kebobolan lagi pada menit ke-62.

Kali ini, Jamal Musiala menjadi aktor di balik gol ketiga Bayern Muenchen ke gawang Marc-Andre ter Stegen.

Kekalahan 0-3 tersebut praktis membuat Barcelona hanya finis di posisi ketiga klasemen akhir Grup E.

Barcelona pun mau tidak mau harus menjalani babak play-off Liga Europa 2021-2022.

Penulis : Kiki Luqman Editor : Fadhilah

Sumber : Kompas TV


TERBARU