Hasil Man United vs Arsenal: Dwigol Ronaldo Bantu Setan Merah Menang 3-2
Kompas sport | 3 Desember 2021, 05:22 WIBMANCHESTER, KOMPAS.TV - Hasil duel Manchester United vs Arsenal dalam pertandingan pekan 14 Liga Inggris 2021-22 berkesudahan dengan skor 3-2 untuk kemenangan Setan Merah.
Dalam duel Man United vs Arsenal yang berlangsung di Stadion Old Trafford pada Jumat (3/12/2021) dini hari WIB, Cristiano Ronaldo membantu dengan torehan dua gol.
Selain Ronaldo, Bruno Fernandes menyumbang satu gol. Sementara dua gol Arsenal dicetak oleh Emile Smith Rowe dan Martin Odegaard.
Kemenangan ini membuat Man United merangsek naik ke posisi 7 klasemen sementara dengan koleksi 21 poin dari 14 laga. Sementara Arsenal tak beranjak dari peringkat 5, unggul 2 angka dari Setan Merah.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Mohamed Salah Gak Ada Obatnya, Liverpool Hajar Everton
Jalannya pertandingan
Arsenal berusaha menguasai bola lebih banyak pada awal-awal laga. Taktik Mikel Arteta terbukti berhasil.
Pada menit 13, Arsenal mampu membungkam pendukung tuan rumah.
Berawal dari situasi sepak pojok yang gagal, kiper Man United, David De Gea tergeletak di gawang, sementara bola jatuh di kaki Emile Smith Rowe.
Smith Rowe langsung melepaskan tendangan ke gawang yang berhasil masuk ke gawang.
Namun, wasit sempat tidak mengesahkan gol tersebut, lantaran De Gea dianggap dilanggar pemain Arsenal.
Tetapi, melalui tinjau ulang VAR, kaki De Gea diinjak oleh rekan satu timnya sendiri, Fred. Wasit akhirnya mengesahkan gol tersebut.
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Gading-Persada
Sumber : premierleague.com