> >

Kata Egy Maulana Vikri usai Cetak Brace untuk FK Senica

Kompas sport | 1 Desember 2021, 01:01 WIB
Egy Maulana Vikri berhasil mencetak dua gol bagi FK Senica saat menghadapi MSK Zilina, Selasa (30/11/2021). (Sumber: Eleven Sports)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Egy Maulana Vikri tampil ciamik saat bermain untuk klubnya, FK Senica di laga melawan MSK Zilina, Selasa (30/11/2021).

Pertandingan melawan Zilina ini sebenarnya digelar pada Jumat (26/11/2021) pekan lalu. Namun karena hujan salju yang lebat, laga tersebut dihentikan saat babak pertama berakhir. Saat laga itu dihentikan, skor 1-1 tercatat di papan skor untuk kedua tim.

Satu gol dari tuan rumah tercatat atas nama Egy yang berhasil mencetak gol debutnya di Liga Slovakia pada menit 17 melalui tendangan kaki kirinya yang tak mampu dihalau kiper dari MSK Zilina.

Saat pertandingan dilanjutkan hari ini, Egy kembali mencatatkan namanya di papan skor lewat gol indah yang ia cetak di menit 68.

Memanfaatkan kesalahan antisipasi lini belakang MSK Zilina, Egy yang mampu mencuri bola mengecoh dua pemain lawan sebelum melepaskan tendangan keras kaki kiri dari luar kotak penalti.

Bola yang meluncur dengan deras tak mampu diselamatkan oleh kiper dan gol tercipta bagi FK Senica.

Baca Juga: Egy Maulana Vikri Cetak Gol Perdana, Laga FK Senica Malah Ditunda

Meski mampu melakukan brace di laga ini, sayangnya Egy belum mampu membawa kemenangan untuk timnya.

Namun, jebolan SKO Ragunan itu tetap bersyukur bisa membuka keran golnya di Eropa. Ia pun menegaskan akan terus bekerja keras agar semakin baik di pertandingan selanjutnya.

"Alhamdulillah dua gol, tetap bekerja keras, selalu bersama dan tetap fokus," kata Egy seusai pertandingan dalam unggahan Instagram-nya.

Di laga selanjutnya, Egy dan FK Senica akan menghadapi MFK Tatran Liptovsky Mikulas pada Sabtu (4/12/2021) di pertandingan Liga Slovakia pekan ke-17.

Hingga saat ini, FK Senica masih tertahan di peringkat 9 kklasemen sementara dengan poin 15 dari 16 pertandingan. 

Baca Juga: Egy Maulana Vikri Cetak 2 Gol, FK Senica Tahan Imbang MSK Zilina

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU