> >

Prediksinya Kembali Jadi Kenyataan, Paul Scholes Salahkan Ole Gunnar Solksjaer

Kompas sport | 7 November 2021, 05:14 WIB
Manajer Manchester United Ole Gunnar Solskjaer disalahkan dalam kekalahan Setan Merah dalam pertandingan melawan Manchester City. (Sumber: AP Photo)

"Paul Pogba tidak akan terpesona dengan penampilannya dan dia sering kehilangan bola,” imbuhnya.

Ucapan Scholes itu pun menjadi kenyataan dalam pertandingan Sabtu malam (7/11). Manchester City menguasai bola dengan baik dan memanfaatkan celah di belakang dua wing back.

Bailly membuat gol bunuh diri yang membuat The Citizens unggul di menit ketujuh. 

Baca Juga: Pep Guardiola: Di Setiap Musim, Man City Selalu Mengungguli Manchester United

Usai kekalahan Manchester United, Scholes pun menyalahkan Solskjaer karena tak berhasil mematenkan gaya permainan yang khas.

“Ole telah berada di sini tiga tahun sekarang dan kami (Manchester United) datang ke sini hari ini tanpa benar-benar tahu apa yang akan dia lakukan,” tegas Scholes.

Lebih jauh, mantan gelandang Man United ini mengkritisi pembelian Manchester United yang tidak memiliki visi layaknya Liverpool di bawah Jurgen Klopp dan Manchester City bersama Pep Guardiola.

“Perekrutan hampir tidak mungkin karena Anda tidak membeli pemain untuk sebuah sistem (permainan),” kata Scholes.

“Tiga bek tengah hari ini, tidak ada yang bagus dalam penguasaan bola. Ole harus menemukan jalan keluar dan itu pekerjaannya. Ada sekelompok pemain di sana yang masih bisa bermain bagus,” tambahnya.

Sebelum ini, Scholes juga dengan tepat memprediksi hasil pertandingan babak pertama Manchester United vs Liverpool pada 23 Oktober 2021.

“Aku memikirkan pertandingan melawan Liverpool nanti. Pada babak pertama, mereka bermain tak tentu arah. Dua gelandang mereka bermain sendiri,” ujar Scholes.

“Kalau Manchester United seperti itu melawan City atau Liverpool. Babak pertama skornya akan menjadi 3 atau 4-0,” katanya.

Penulis : Ahmad Zuhad Editor : Gading-Persada

Sumber : BT Sports


TERBARU