> >

Adam Lallana Baru Sempat Pamitan ke Anfield, Disambut seperti Legenda Liverpool

Kompas sport | 31 Oktober 2021, 13:28 WIB
Adam Lallana adalah legenda Liverpool, kata Jurgen Klopp. Ini potret ketika ia datang ke Anfield dan pamitan usai hengkang ke Brighton (Sumber: ofiicial twitter Adam Lallana)

Jika hal ini ditanyakan kepada Jurgen Klopp, juru taktik Liverpool, maka jawaban ini sepertinya akan membuat Anda menganggukkan kepala.

“Ketika Adam Lallana pergi, saya ingin menggambarkan dirinya sebagai legenda Liverpool. Ia tidak perlu malu akan hal itu, ia sudah berkotribusi banyak pada klub. Ia juga akan selalu diterima di Anfield,” papar Klopp.

Baca Juga: Ada Orang Menolak Vaksin Covid, Juergen Klopp: Saya Tidak Mengerti

Di Liverpool, Lallana bermain selama 6 musim semenjak diboyong dari Southampton 2014 lalu.

Tiga musim pertamanya, posisi Lallana sebagai kreatif di lini tengah Liverpool nyaris tak tergantikan.

Namun, tiga musim selanjutnya ia selalu dihantam cedera hingga jarang bermain.

Meski begitu, ia sudah menorehkan 178 caps bersama the Reds dan mencetak 22 gol serta 22 asis.

Ia juga membantu Liverpool merengkuh gelar Liga Inggris setelah puasa gelar EPL selama hampir 30 tahun.

Para Liverpudlian, fan Liverpool, tentu tidak akan lupa gol pada menit akhirnya ke gawang musuh bebuyutan Manchester United maupun gol menit 90+5 ke gawang Norwich City yang mengantar Liverpool menang dramatis 5-4.

Kini, ‘kepulangan’ Adam Lallana ke Anfield akan membuatnya selalu diingat sebagai salah satu legenda Liverpool dan berada di hati para Liverpudlian.

Penulis : Dedik Priyanto Editor : Fadhilah

Sumber : Kompas TV


TERBARU