> >

Diduga Terlibat Pengaturan Skor di Liga 2 2021, Begini Klarifikasi Pelatih Perserang

Kompas sport | 29 Oktober 2021, 19:19 WIB
Logo Liga 2 2021. Kompetisi Liga 2 tercoreng lantaran munculnya dugaan pengaturan skor yang dilakukan sejumlah awak tim Perserang Serang. (Sumber: Twitter)

SERANG, KOMPAS.TV - Dugaan pengaturan skor yang dilakukan klub Liga 2 2021, Perserang Serang menyeret nama 5 pemainnya beserta sang pelatih, Putut Widjanarko. 

Atas laporan tersebut, manajemen Perserang memecat Putut beserta lima pemain yang diduga terlibat.

Lima pemain yang dimaksud berinsial EDS, FE, EJ, AS dan AIH, pada Kamis (28/10/2021). 

Berdasar sejumlah barang bukti, pengakuan orang terkait, dan informasi, manajemen Perserang melaporkan indikasi pengaturan skor ini kepada PSSI. 

Menurut Manajer Perserang, Babay Karnawi, indikasi pengaturan skor pertandingan sudah ditemui dalam beberapa laga yang telah dijalani klub berjuluk Singa Daru

"Beberapa orang telah menghubungi sejumlah pemain Perserang untuk membuat Perserang kalah dalam pertandingan melawan RANS Cilegon FC, Persekat Tegal dan Badak Lampung FC," kata Babay, dikutip dari TribunBanten.

Baca Juga: Diduga Terlibat Pengaturan Skor, Pelatih dan 5 Pemain Perserang Bakal Ditindak PSSI

Menanggapi hal tersebut, Putut selaku mantan pelatih Perserang mengeluarkan klarifikasinya. 

Putut membantah terlibat dalam indikasi pengaturan skor ini. Dirinya juga mengonfirmasi bahwa tidak dipecat pihak klub, melainkan mengundurkan diri. 

“Saya mundur karena hasil kurang maksimal di dua laga terakhir, bukan karena saya ikut dalam pengaturan skor," sebut Putut. 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Gading-Persada

Sumber : Tribun Banten


TERBARU