> >

Hasil Indonesia Vs Nepal: Gol Hanis dan Witan Bawa Timnas U-23 Raih Kemenangan

Kompas sport | 22 Oktober 2021, 21:07 WIB
Timnas Indonesia U-23 meraih kemenangan saat melakoni laga uji coba melawan Tajikistan U-23 jelang Kualifikasi Piala AFC U-23. (Sumber: PSSI)

DUSHANBE, KOMPAS.TV - Tim Nasional (Timnas) U-23 Indonesia berhasil meraih kemenangan kedua di laga uji coba jelang Kualifikasi Piala AFC U-23. 

Menghadapi Nepal U-23 pada Jumat (22/10/2021) malam WIB, Garuda Muda berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-0.

Dua gol Timnas Indonesia lahir lewat kaki Hanis Saghara di menit 55 dan Witan Sulaeman menit 90+3.

Dua kemenangan di laga uji coba lawan Tajikistan dan Nepal menjadi modal berharga bagi skuad asuhan Shin Tae-yong yang akan menghadapi Australia di Kualifikasi Piala AFC U-23. 

Jalannya Pertandingan

Dalam laga uji coba melawan Nepal ini, Shin Tae-yong menepati janjinya yang melakukan rotasi di skuad Garuda Muda. 

Nama-nama seperti Witan Sulaeman, Asnawi Mangkualam Bahar, hingga Bagus Kahfi tidak diturunkan sejak menit awal di pertandingan ini. 

Pelatih berpaspor Korea Selatan itu memasang trio Natanael Siringo Ringo, Taufik Hidayat dan Feby Eka Putra di lini depan. 

Sementara itu, pemain Persis Solo Muhammad Kanu mengemban tugas kapten menggantikan Asnawi. 

Sejak awal pertandingan, Timnas U-23 Indonesia langsung tampil menyerang. 

Mereka mampu menguasai bola dengan apik dan membuat beberapa peluang berbahaya ke gawang Nepal. 

Dua peluang berhasil didapat skuad Garuda Muda melalui sundulan Firli dan Komang Tri yang sama-sama masih melambung di atas mistar gawang. 

Tak berapa lama peluang kembali didapatkan oleh Timnas Indonesia lewat Natanel Siringo Ringo yang masih bisa digagalkan oleh kiper Nepal. 

Baca Juga: Jadwal Timnas U23 Kontra Australia di Kualifikasi Piala Asia Alami Perubahan

Meski Indonesia terus menguasai permainan, namun solidnya barisan pertahanan Nepal membuat gol tak kunjung hadir bagi tim Shin Tae-yong. 

Shin Tae-yong yang melihat ada sesuatu yang tidak berjalan di timnya kemudian melakukan perubahan di menit 32.

Tiga pemain antar dimasukkan yakni Ronaldo Kwateh, Genta, dan Komang Teguh untuk menggantikan Beckham Putra, Firli dan Natanael. 

Meski sudah melakukan pergantian, gol juga belum juga hadir bagi Indonesia hingga turun minum. 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Gading-Persada

Sumber : pssi.org


TERBARU