Barcelona vs Real Madrid, Ancelotti: Kami Lebih Berbahaya Kala Fokus Bertahan
Kompas sport | 22 Oktober 2021, 21:04 WIBBARCELONA, KOMPAS.TV - Jelang laga El Clasico melawan Barcelona di ajang Liga Spanyol, juru taktik Real Madrid Carlo Ancelotti mengaku akan menerapkan taktik bertahan.
Duel Barcelona vs Real Madrid rencananya bakal berlangsung di Stadion Camp Nou pada Minggu (24/10/2021) malam waktu Indonesia.
Ditinjau dari posisi klasemen sementara, Real Madrid tentu menjadi favorit memenangkan laga.
Saat ini, Los Blancos menempati urutan ke-2 dengan raihan 17 poin dari 8 pertandingan. Sementara itu, Barcelona di posisi 7 dengan jarak 2 angka.
Baca Juga: Jelang El Clasico Jilid I: Sergio Aguero Dihantui Rekor Buruk Lawan Real Madrid
Lain itu, Real Madrid sudah menang 3 kali dari 4 pertemuan terakhir kontra Barcelona.
Sebagai persiapan, pelatih El Real, Carlo Ancelotti telah memiliki strategi guna meraih kemenangan. Menurut juru taktik asal Italia itu, fokus bertahan adalah kunci utama memenangkan sebuah laga, tak terkecuali di laga sarat gengsi ini.
"Bertahan dengan baik adalah kunci untuk segalanya. Kami memenangi beberapa laga ketika membuat clean sheet," tutur Ancelotti, dikutip dari Marca.
"Kami tidak memiliki masalah dalam hal mencetak gol, tetapi bagaiaman supaya tidak kebobolan. Inilah mengapa saya mencoba fokus pada pertahanan."
"Hal terpenting bagi kami adalah selalu bertahan dengan solid, baik dengan blok rendah, sedang, atau tinggi."
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Gading-Persada
Sumber : Marca