Hasil Persib vs PSS: Wander Luiz dan Mohammed Rashid Bantu Maung Bandung Menang 4-2
Kompas sport | 22 Oktober 2021, 20:35 WIBSelepas turun minum, Persib lebih menggencarkan serangan. Hasilnya pada menit 55, Maung Bandung mendapat hadiah penalti usai Frets Butuan dilanggar di kotak penalti.
Wander Luiz yang maju menjadi eksekutor, sukses membuat Persib menyamakan kedudukan.
Hanya berselang 2 menit kemudian, Maung Bandung sukses berbalik unggul. Umpan silang Zainando berhasil diteruskan menjadi gol oleh Mohammed Rashid melalui sundulan akuratnya.
Baca Juga: Hasil Persik vs Persipura: Youssef Ezzejjari Cetak Dwigol, Macan Putih Menang 4-2
Memasuki menit ke-62, Persib memperlebar keunggulannya. Mohammed Rashid kembali mencetak gol. Kali ini, Rashid menerukan umpan pemain pengganti, Geoffrey Castillion.
Tak ingin ketinggalan, Wander Luiz juga mencetak brace. Memanfaatkan umpan tendangan bebas Marc Klok, tandukan Luiz tidak mampu diantisipasi Miswar. Skor berubah menjadi 4-2 untuk Persib.
Empat menit jelang waktu normal habis, PSS memperkecil selisih skor. Dari serangan balik cepat yang dipimpin Kojic, striker asal Serbia meneruskan bola kepada Irfan Jaya.
Winger timnas Indonesia tanpa kesulitan membobol gawang Teja Paku Alam dan membuat skor berubah 4-2.
Namun, PSS telat. Wasit meniupkan peluit panjang tanda pertandingan berakhir dan skor 4-2 untuk kemenangan Persib tetap bertahan.
SUSUNAN PEMAIN
PERSIB (4-4-2): Teja Paku Alam; Zainando, Nick Kuipers, Achmad Jufriyanto, Henhen Herdiana; Ferbri Hariyadi, Mohammed Rashid, Dedi Kusnandar, Marc Klok; Ezra Walian, Frets Butuan.
PSS (4-3-3): Miswar Saputra; Mario Maslac, Asyraq Gufron Ramadhan, Bagus Nirwanto, Samsul Arifin; Kim Jeffrey Kurniawan, Misbakul Solikin, Juninho; Irfan Jaya, Nemanja Kojic, Irkham Zahrul Milla.
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Gading-Persada
Sumber : ligaindonesiabaru.com