Final Piala Thomas: Fajar/Rian Menang, Indonesia Selangkah Lagi Rengkuh Gelar Juara
Kompas sport | 17 Oktober 2021, 20:29 WIBAARHUS, KOMPAS.TV - Fajar Alfian/M. Rian Ardianto sukses menggandakan keunggulan Indonesia menjadi 2-0 atas China di final Piala Thomas 2020, Minggu (17/10/2021).
Keputusan menurunkan Fajar/Rian sebagai ganda pertama Indonesia tentu mengejutkan meski selama Piala Thomas 2020 keduanya selalu bermain dengan apik.
Tim pelatih Indonesia sendiri memilih menurunkan Fajar/Rian karena Marcus Fernaldi Gideon sedang dalam kondisi fisik yang kurang bagus.
Alhasil, Kevin Sanjaya Sukamuljo yang dipasangkan dengan Daniel Marthin akan turun di partai keempat.
Kepercayaan yang diberikan kepada Fajar/Rian berhasil dibayar tuntas oleh keduanya.
Menghadapi He Ji Ting/Zhou Hao Dong, Fajar/Rian menang dua set langsung 21-12 dan 21-19.
Dengan kemenangan ini, Indonesia hanya membutuhkan satu kemenangan lagi di partai selanjutnya untuk memastikan gelar Piala Thomas 2020 jadi milik Merah Putih.
Baca Juga: Final Piala Thomas: Ginting Taklukkan Lu Guangzu, Indonesia Ungguli China 1-0
Jalannya Pertandingan
Saat game pertama dimulai, kedua pasangan tampil sengit dengan terjadinya saling kejar angka di awal.
Keunggulan sempat menjadi milik pasangan China saat kedudukan 4-5.
Namun perlahan, Fajar/Rian mampu mengendalikan permainan dan berbalik memimpin 3 angka 11-8 saat interval.
Sesudahnya, ganda Indonesia berperingkat 7 dunia tersebut tampil semakin menggila.
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV/BWF/PBSI