> >

Sampaikan Salam Perpisahan ke PSS Sleman, Irfan Bachdim: Keluarga Lebih Penting

Kompas sport | 8 Oktober 2021, 13:50 WIB
Pemain PSS Sleman Irfan Bachdim (kiri) melakukan selebrasi usai mencetak gol kemenangan saat timnya mengalahkan Persebaya Surabaya dalam laga terakhir penyisihan grup Piala Menpora 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung. (Sumber: ligaindonesiabaru.com)

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Irfan Bachdim secara resmi angkat kaki dari PSS Sleman di tengah bergulirnya kompetisi Liga 1 2021.

Kepastian perpisahan Irfan Bachdim dan Elang Jawa disampaikan melalui rilis klub pada Rabu (7/10/2021) malam WIB.

Kedua belah pihak sepakat untuk mengakhiri kerjasama sampai berakhirnya seri pertama Liga 1 musim ini.

Irfan Bachdim mengatakan tidak mudah harus berpisah lebih cepat dari PSS Sleman.

Namun, eks striker timnas Indonesia itu telah membulatkan tekadnya demi mengikuti kata hati.

Baca Juga: Ekonom: Bumi, Air Dikuasai Negara, Bukan Haji Isam, Bakrie, Adaro* (2) - BTALK

Dia mengaku tidak mampu jika harus meninggalkan keluarganya selama penyelenggaraan Liga 1 2021.

Apalagi, kompetisi musim ini menerapkan sistem bubble yang membuat pemain tidak bisa berjumpa dengan keluarga sebulan.

"Ini adalah keputusan yang sulit. Meninggalkan teman-teman, itu juga sangat menyakitkan buat saya. Tapi saya harus mengikuti kata hati dan menjalani apa yang membuat saya bahagia," tulis Irfan Bachdim di akun intragram pibadinya, Jumat (8/10/2021)

"Bagi saya, keluarga adalah hal terpenting di dalam hidup. Mereka adalah inspirasi dan motivasi terbesar untuk saya dan saya tidak merasa nyaman ketika mereka tidak bisa bersama saya dalam waktu yang cukup lama," imbuhnya.

Penulis : Kiki Luqman Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU