Hasil Liga 1: Persipura dan Persija Harus Puas Berbagi Poin
Kompas sport | 19 September 2021, 22:55 WIBTANGERANG, KOMPAS.TV - Duel penutup rangkaian jadwal pekan ke-3 Liga 1 2021-22 antara Persipura vs Persija berakhir dengan skor imbang tanpa gol.
Duel ini bertempat di Stadion Indomilk Arena, Tangerang pada Minggu (19/9/2021) malam WIB.
Jacksen F. Tiago selaku pelatih Persipura menurunkan para pemain lokal. Todd Rivaldo Ferre, Ramai Rumakiek dan Yohanes Pahabol turun sebagai duet lini serang.
Sementara Angelo Alessio selaku pelatih Persija, menurunkan kiper barunya, Adixi Lenzivio. Untuk urusan menyerang, Persija mengandalkan eks Persipura, Osvaldo Haay, Riko Simanjuntak dan Marko Simic.
Inisiatif menyerang lebih dulu dilakukan Persija. Pada menit ke-14, Riko Simanjuntak melepaskan umpan akurat dari situasi tendangan bebas.
Baca Juga: Hasil PSS vs Arema: Jose Barbosa Bawa Super Elja Raih Tripoin Perdana
Umpan Riko berhasil disambut dengan tandukan Rohit Chand. Tetapi, bola hasil upaya Rohit masih melebar dari gawang.
Hanya berselang dua menit kemudian, Riko kembali meneror barisan pertahanan Mutiara Hitam dengan kecepatannya.
Berhasil lepas dari kawalan bek, Riko masuk ke kotak penalti dan melepaskan umpan silang mendatar. Tetapi, kiper Fitrul Dwi Rustapa mampu membaca maksud Riko dengan baik.
Persipura sendiri kesulitan keluar dari tekanan Persija. Baru pada menit ke-34, Mutiara Hitam berhasil membuat peluang.
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : ligaindonesiabaru.com