Jelang Persebaya vs Persikabo 1973, Bajul Ijo Siap Turunkan 4 Pemain Asingnya
Kompas sport | 10 September 2021, 19:55 WIBBEKASI, KOMPAS.TV - Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso mengungkapkan bahwa kans besar 4 pemain asingnya yang absen pada pekan perdana dapat tampil melawan Persikabo 1973.
Menurut jadwal, duel Persebaya vs Persikabo 1973 akan bertempat di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Jawa Barat, pada Sabtu (11/9/2021) mulai pukul 18.15 WIB.
Dalam laga pekan perdana, Persebaya arahan Aji Santoso menelan kekalahan telak 1-3 dari Borneo FC.
Disinyalir, faktor utama penampilan buruk Bajul Ijo adalah kehilangan para pemain asingnya dan hanya menurunkan pemain-pemain muda lokal.
Baca Juga: PT Liga Indonesia Baru Pastikan Liga 1 Tetap Berlanjut
Ketika itu, Persebaya kehilangan Bruno Moreira, Alie Sesay, Taisei Marukawa, serta Jose Wilkon.
Keempatnya terkendala main pada pekan 1 karena masalah regulasi Liga 1 2021-22 tentang vaksinasi Covid-19.
PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator liga memang mewajibkan seluruh elemen klub dan pertandingan wajib sudah menerima dua dosis vaksin Covid-19.
Namun, Persebaya mempercepat jadwal penerimaan vaksin kedua untuk keempat pemain tersebut. Sebelumnya, Bruno Moriera dan kolega dijadwalkan menerima dosis kedua pada bulan November.
"Yang jelas pemain asing sudah bisa kami turunkan," sebut pelatih Aji Santoso dalam konferensi pers jelang laga, dikutip dari Bolasport.com.
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Fadhilah
Sumber : Kompas TV