Jaga Asa di Olimpiade Tokyo, Ginting Lolos ke Semifinal Usai Curi Kemenangan dari Ander Antonsen
Olimpiade tokyo | 31 Juli 2021, 13:12 WIBTOKYO, KOMPAS.TV - Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting berhasil mengamankan satu tempat di babak semifinal bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020.
Ginting sukses merebut kemenangan dari wakil Denmark, Ander Antonsen lewat permainan rubber game dengan skor 21-18, 15-21, dan 21-18.
Berkat permainan cemerlang Ginting, asa tim bulu tangkis Indonesia untuk meraih medali Olimpiade Tokyo 2020 di sektor tunggal putra pun tetap terjaga.
Sedari awal set pertama, Ginting langsung memberikan perlawanan sengit terhadap Antonsen yang merupakan unggulan ketiga pada olimpiade kali ini.
Baca Juga: Cetak Sejarah! Greysia/Apriyani Berhasil Melaju ke Final Usai Taklukan Ganda Korea Selatan
Meski sempat terkejar saat skor 7-7 dan 12-12, pada akhirnya set pertama jatuh menjadi milik Ginting setelah bermain dalam durasi 26 menit.
Sayangnya di set kedua, performa Ginting sempat menurun dan tertinggal cukup jauh hingga interval dengan skor 5-11.
Setelah istirahat sejenak, penampilan terbaik Ginting belum juga kembali sehingga Antonsen berhasil merebut set kedua.
Selanjutnya, pada set terkahir, Ginting masih mencoba mengejar ketertinggalan dan skor 14-14 menjadi titik baliknya.
Baca Juga: Kalah dari Pasangan Cina Taipei, Mimpi Medali Emas Ahsan/Hendra Kandas
Penulis : Aryo Sumbogo Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV