De Gea Buktikan Diri Tak Seharusnya Jadi Kiper Kedua Manchester United
Kompas sport | 7 Mei 2021, 06:00 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Meski Manchester United kalah dan De Gea kebolan tiga gol, ia membuktikan bahwa dirinya masih pantas jadi kiper nomor satu di Old Trafford.
Manchester United memastikan diri lolos ke final Liga Europa usai menyingkirkan AS Roma dengan agregat 8-5.
Roma yang kalah 6-2 dari Manchester United di Old Trafford langsung tampil menyerang saat bermain di Olimpico.
Namun, Roma akhirnya harus gigit jari setelah hanya mampu menang 3-2 atas Manchester United.
Baca Juga: Hasil Roma Vs Man Utd: Meski Kalah 3-2, Setan Merah Tetap Lolos ke Final Liga Europa!
Meski kebobolan tiga gol, Manchester United harus banyak berterima kasih kepada David de Gea.
De Gea mampu tampil gemilang dengan mementahkan berbagai peluang yang dimilkli AS Roma.
Total dalam pertandingan ini De Gea mencatatkan 10 penyelematan, terbanyak kedua di Liga Europa musim ini.
Selain itu, 10 penyelematannya itu juga menjadi terbanyak ketiga sepanjang karirnya di Manchester United.
De Gea berhasil membuktikan pada Ole Gunnar Solskjaer bahwa ia masih pantas menjadi kiper nomor satu di Manchester United.
Dalam beberapa bulan belakangan, Solskjaer memang lebih sering memilih Dean Henderson untuk tampil di Liga Inggris.
Sedangkan De Gea mendapat peran untuk tampil di Liga Europa.
Baca Juga: Roma Vs Man Utd: Bruno Fernandes Tegaskan Juara Liga Europa Tak Cukup bagi Setan Merah
Seusai laga, Solskjaer juga memuji penampilan kiper asal Spanyol tersebut.
"Bisa dengan mudah menjadi 8-6 (agregat) bagi mereka. Itu adalah pertandingan yang aneh," kata Solskjaer seusai laga dilansir dari BBC.
"Kami terus memberi mereka bola, tetapi untungnya kami memiliki salah satu penjaga gawang terbaik di dunia," puji Solskjaer.
Pasca pertandingan ini, bisa jadi Solskjaer akan lebih bingung untuk menentukan siapa yang pantas untuk jadi kiper utama Manchester United di antara De Gea dan Henderson.
Baca Juga: David De Gea dan Dean Henderson Akan Tinggalkan Manchester United, Donnaruma Penggantinya?
Penulis : Rizky-L-Pratama
Sumber : Kompas TV