> >

Namanya Mencuat Lagi, Domenico Berardi Ternyata Sering Diburu Juventus dan Inter Milan

Kompas sport | 27 Maret 2021, 20:55 WIB
Penyerang Sassuolo, Domenico Berardi. (Sumber: soccity.net)

EMILIA-ROMAGNA, KOMPAS.TV - Gelandang Tim Nasional (timnas) Italia, Domenico Berardi kembali membuktikan dirinya belum habis dengan tampil apik di matchday pertama Kualifikasi Piala Dunia 2022 kontra.

Berardi mencetak 1 gol dalam kemenangan 2-0 Italia kontra Irlandia Utara pada Jumat (26/3/2021) kemarin. 

Gelandang yang membela Sassuolo sudah mencetak 3 gol dari 3 penampilan terakhirnya bersama Gli Azzurri. 

Direktur Sassuolo, Giovanni Carnevali menyebut Berardi selalu diragukan, tetapi dia membuktikan diri anggapan orang-orang salah. 

Baca Juga: Jarang Main, Jens Petter Hauge Diminta Bertahan di AC Milan

Delapan tahun silam, Berardi sempat mencuri perhatian publik sepakbola dengan kepindahanya ke Juventus. 

Namun, dirinya malah sering dipinjamkan ke Sassuolo dan akhirnya pindah secara permanen pada 2015. 

Perlahan, dia membuktikan diri menjadi pemain penting bagi Neroverdi. Berardi kemudian didapuk menjadi kapten tim dan kadung menjadi simbol klub. 

Musim lalu, dia sukses membuat 14 gol serta 10 assist dari 31 penampilan di Liga Italia. Sementara dari 22 penampilan di Serie A 2020/21, pemain 26 tahun telah membua 11 gol dan 5 assist. 

Baca Juga: Pelatih Irlandia Utara Jagokan Italia Juara di Euro 2021

Penulis : Gilang-Romadhan

Sumber : Kompas TV


TERBARU