Neslihan Yigit, Atlet Turki yang Satu Pesawat dengan Tim Indonesia, WO dari All England 2021
Kompas sport | 18 Maret 2021, 19:13 WIBBIRMINGHAM, KOMPAS.TV - Pebulu tangkis tunggal putri asal Turki, Neslihan Yigit, yang awalnya dijadwalkan main lawan Akane Yamaguchi, dipastikan WO atau Walkover dari All England 2021 pada Kamis (18/3/2021).
Sebelumnya Neslihan Yigit tetap berkiprah di All England 2021. Hal itu pun menjadi kontroversi.
Pasalnya, Yigit tetap diperbolehkan tampil meski bepergian satu pesawat dengan tim Indonesia dari Istanbul ke Birmingham pada Sabtu (13/3/2021).
Sebagaimana regulasi Pemerintah Inggris, apabila pada satu pesawat yang sama terdapat orang yang positif Covid-19, penumpang lain diharuskan menjalani isolasi selama 10 hari.
Baca Juga: PBSI Konfirmasi Neslihan Yigit yang Satu Pesawat dengan Indonesia tapi Tetap Tampil di All England
Federasi Bulutangkis Duia (BWF) akhirnya mengambil sikap yang sama terkait Yigit. Seperti halnya tim bulutangkis Indonesia, ia juga harus angkat koper dari All England 2021.
Mengutip situs resmi BWF, Yamaguchi telah dinyatakan menang walkover (WO) atas Yigit dalam hasil pertandingan hari ini. BWF dan pihak All England pun belum memberikan keterangan resminya hingga berita ini diterbitkan.
Neslihan Yigit sebelumnya berhasil menang pada babak pertama usai mengalahkan wakil Perancis, Marie Batomene.
Sebelumnya, seluruh wakil Indonesia di ajang All England 2021 terpaksa harus mundur. Hal ini disebabkan ada penumpang yang terinfeksi Covid-19 dalam penerbangan dari Istanbul ke Birmingham pada Sabtu (13/3/2021).
Baca Juga: Penjelasan Ricky Subagdja Soal Tim Indonesia Dipaksa Mundur dari All England 2021
Penulis : Dian Septina Editor : Eddward-S-Kennedy
Sumber : Kompas TV