> >

Akhiri Puasa Gol, Alvaro Morata Lebih Ingin Cepat Sembuh dari Cytomegalovirus

Kompas sport | 3 Maret 2021, 18:23 WIB
Striker Juventus, Alvaro Morata. (Sumber: juvefc.com)

TURIN, KOMPAS.TV - Penyerang Juventus, Alvaro Morata berhasil mengakhiri puasa gol lebih dari dua bulan. Akan tetapi, pemain asal Spanyol tersebut ingin cepat kembali bugar 100 persen. 

Eks penyerang Real Madrid dan Atletico Madrid berhasil membantu Juventus menang 3-0 atas Spezia di lanjutan pekan 25 Liga Italia 2020/21, Rabu (3/3/2021). 

Turun dari bangku cadangan pada menit 61 menggantikan Weston McKennie, Morata memecah kebuntuan Nyonya Tua ketika belum genap 2 menit berada di lapangan. Setelahnya, lahir dua gol dari Federico Chiesa dan Cristiano Ronaldo. 

Baca Juga: Bawa Juventus Kalahkan Spezia, Ronaldo Kembali Ukir Sejarah Baru

"Terpenting adalah tambahan tiga poin. Kami kembali ke jalur kemenangan, yang mana itu dibutuhkan Juventus di setiap pekannya," kata Morata seusai pertandingan, dikutip dari Football Italia. 

"Masih ada banyak laga yang harus dimainkan, kami harus fokus demi memperebutkan poin yang tersedia."

"Semua orang yang mengetahui sepakbola, paham kemenangan memberikan kepercayaan diri, dan suasana hebat di ruang ganti. Itu penting. Kami sedang berusaha selalu menang," tambah sang striker. 

Baca Juga: Ditahan Imbang Hellas Verona, Andrea Pirlo: Skuat Juventus Minim Pengalaman

Melansir Football Italia, ini merupakan gol pertama Morata dalam 73 hari terakhir dan dia jarang terlihat di sesi latihan karena terjangkit virus bernama cytomegalovirus. 

Virus tersebut membuat Morat mengalami pelbagai gangguan kesehatan macam sulit bernapas, letih, hingga demam. 

Penulis : Gilang-Romadhan

Sumber : Kompas TV


TERBARU