> >

Hasil Inter Milan vs Juventus di Coppa Italia: Ronaldo Kembali Jadi Penentu dan Cetak Rekor Baru

Kompas sport | 3 Februari 2021, 09:10 WIB
Pertandingan Inter Milan vs Juventus dalam laga leg pertama semifinal Coppa Italia 2020/21 yang dimainkan di Giuseppe Meazza, Rabu (3/2/2021) berakhir dengan skor 1-2. (Sumber: Twitter/@juventusfcen)

MILAN, KOMPAS.TV - Hasil pertandingan Inter Milan vs Juventus dalam laga leg pertama semifinal Coppa Italia 2020/21 yang dimainkan di Giuseppe Meazza, Rabu (3/2/2021) berakhir dengan skor 1-2. Cristiano Ronaldo kembali menjadi penentu kemenangan Juventus.

Ronaldo kali ini memimpin rekan-rekannya mendapat keuntungan gol tandang. Kapten timnas Portugal mencetak seluruh gol Bianconeri. Sementara satu gol Inter Milan dicetak oleh Lautaro Martinez. 

Dwigol Ronaldo membuatnya menjadi pemain yang paling banyak bikin brace di lima liga top Eropa musim ini. Dia juga tercatat telah membuat 6 gol di San Siro selama membela Juventus (3 vs Inter, 3 vs AC Milan).

Tuan rumah sebenarnya mampu membuka keunggulan lebih dulu ketika pertandingan baru berjalan 9 menit. Melalui skema serangan apik, Nicolo Barella dengan apik mengirim umpan terobosan yang diteruskan menjadi gol oleh Lautaro.

Baca Juga: Rekap Transfer Musim Dingin Serie A Liga Italia: Inter, Juventus, dan Napoli Nihil Pemain Anyar

Namun, Ashley Young menjegal Juan Cuadrado di kotak penalti dan wasit memutuskan memberi penalti kepada Juventus setelah melewati tinjauan ulang VAR. Ronaldo sukses menjalankan tugasnya menjadi eksekutor.

10 menit jelang paruh pertama berakhir, Ronaldo membuat Nyonya Tua berbalik unggul.

Pada babak kedua, baik Juventus dan Inter sebenarnya memiliki beberapa peluang matang. Tetapi, tidak satupun yang berbuah menjadi gol.

Ini merupakan kemenangan ke-4 Bianconeri dari 5 pertandingan terakhir semifinal leg pertama Coppa Italia.

Baca Juga: Hasil Liga Italia: Ronaldo Tak Cetak Gol, Juventus Tekuk Sampdoria dan Merangsek ke Empat Besar

Penulis : Fiqih-Rahmawati

Sumber : Kompas TV


TERBARU