> >

Chelsea Kalah Lagi, Lampard Akui Tengah Berada di Periode Sulit

Kompas sport | 4 Januari 2021, 07:57 WIB
Pelatih Chelsea, Frank Lampard. (Sumber: AP Photo)

LONDON, KOMPAS.TV - Pelatih Chelsea, Frank Lampard mengakui timnya tengah melakoni periode sulit setelah kalah dari Manchester City.

Chelsea kalah dari Manchester City dengan skor 1-3 di Stamford Bridge, Minggu (3/1/2021) malam, pada laga terusan Premier League

Pada enam pertandingan terakhir di kompetisi tertinggi Liga Inggris tersebut, Chelsea hanya mampu sekali menang.

Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Tak Bisa Dirayu dengan Uang Banyak untuk Hadapi Conor McGregor

Dari enam pertandingan tersebut mereka mengalami empat kali kekalahan, termasuk laga ini.

“Kami memang mengharapkan periode yang sulit tahun ini. Saya mengatakan itu ketika kami bisa mengalahkan Leeds dan semua orang merasa kami diunggulkan menjadi juara. Saya tahu hal itu tak akan mudah,” katanya dikutip London Evening News.

Dia pun menyadari bahwa saat ini kondisinya berbalik. Setelah sempat dielukan bakal mendapat perpajangan kontrak, kini ancaman pemecatan menderanya.

Baca Juga: Messi Belum Tentukan Masa Depannya di Barcelona, Koeman Tak Khawatir

“Tekanannya tetap konstan di pekerjaan ini dan Anda tahu akan selalu ada saat yang menyulitkan. Saya tak mengambil pekerjaan tersebut dengan tidak menyadari hal itu. Tugas saya adalah tetap bekerja,” tambahnya.

Dia juga menyadari banyak kritikan menderanya atas hasil ini. Salah satunya, adalah banyaknya uang yang dikeluarkan tak sebanding dengan pencapaian timnya saat ini.

Penulis : Haryo-Jati

Sumber : Kompas TV


TERBARU