Swiss dan Jerman Berakhir Imbang 3-3
Kompas sport | 14 Oktober 2020, 05:33 WIBKOMPAS.TV – Laga antara Swiss dan Jerman berakhir dengan skor imbang 3-3 dalam pertandingan Divisi 4 Grup A (A4) UEFA Nations League 2020/2021 yang berlangsung di Stadion RheinEnergie, Cologne, Rabu dini hari (14/10/2020).
Dalam pertandingan ini, Swiss unggul lebih dulu dengan gol yang dicetak Mario Gavranovic (5’) dan Remo Freuler (26’). Tak mau tertinggal terlalu jauh, Jerman kemudian membalas dengan satu gol hasil tendangan Timo Werner (28’).
Hasil 2-1 untuk keunggulan Swiss bertahan hingga turun minum.
Pada babak kedua, Jerman lebih dulu mencetak gol melalui tendangan Kai Havertz (55’). Skor menjadi imbang 2-2 untuk kedua tim.
Baca Juga: Ukraina Kalahkan Spanyol Dengan Skor 1-0
Namun Swiss tidak ingin skor imbang ini bertahan lama, mereka pun membalas dengan gol kedua Gavranovic di menit ke 57.
Jerman pun tak mau kalah dari tim tamu, hingga akhirnya berhasil mencetak gol ketiga melalui Serge Gnabry di menit ke-60.
Menjelang laga usai, Swiss sempat bermain dengan 10 pemain, setelah bek Swiss Fabian Schaer harus diusir keluar lapangan karena akumulasi kartu kuning. Namun keunggulan jumlah pemain sesaat ini, belum mampu dimanfaatkan Jerman untuk menambah jumlah gol.
Hasil 3-3 bertahan hingga pertandingan berakhir.
Hasil ini menempatkan Jerman di posisi kedua klasemen A4 dengan enam poin. Sedangkan Swiss harus puas menjadi juru kunci dengan dua poin.
Penulis : Tussie-Ayu
Sumber : Kompas TV