Tingkat Kepercayaan Publik pada KPK Kini di Bawah Polri, Nawawi Pamolango: Kami Sadar
Hukum | 22 Juli 2020, 19:06 WIBJAKARTA, KOMPAS TV - Indikator Politik Indonesia telah melakukan survei terhadap tingkat kepercayaan publik terhadap sejumlah lembaga negara.
Dalam survei tersebut, menghasilkan tingkat kepercayaan publik kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berada di bawah Polri.
Wakil Ketua KPK, Nawawi Pamolango, mengatakan pihaknya memandang hasil survei Indikator Politik Indonesia yang menunjukkan tingkat kepercayaan publik terhadap KPK stagnan dan disalip Polri merupakan sebagai bentuk koreksi.
Baca Juga: ICW dan Lokataru Dorong KPK Jerat Eks Sekretaris MA Nurhadi dengan TPPU
Meski tak berniat bersaing dengan instansi-instansi lain, Nawawi mengaku, KPK akan melakukan koreksi agar publik dapat mempercayai kinerja lembaga antirasuah itu.
"Meskipun KPK tidak dalam konteks berlomba dengan instansi lain, tapi kami tentu akan semaksimal mungkin melakukan koreksi ke dalam agar publik mempercayai kerja KPK sepenuhnya," kata Nawawi melalui keterangan resminya yang diterima di Jakarta, Rabu (22/7/2020).
Nawawi menuturkan, KPK telah mendengar pemaparan dari Indikator Politik Indonesia terkait faktor-faktor yang mempengaruhi kepercayaan publik itu.
Nawawi menyebutkan, pihaknya mencatat sejumlah saran antara lain menjaga komunikasi dengan masyarakat yang selama ini memerhatikan kerja KPK.
Baca Juga: Sekretaris Pengadilan Tinggi Medan Diperiksa KPK Terkait Kasus Dugaan Suap Perkara di MA
Oleh karena itu, menurut Nawawi, hasil survei itu juga merupakan bentuk peran serta masyarakat dalam menjaga lembaga antirasuah tersebut.
Penulis : Tito-Dirhantoro
Sumber : Kompas TV