Viral! Ikrar NKRI, Ketua DPRD Cirebon Sempat Hilangkan Kata "Khilafah"
Berita kompas tv | 10 Juli 2020, 19:29 WIBCIREBON, KOMPAS.TV - Ketua DPRD Cirebon, Affiati membantah menghilangkan kata khilafah saat membacakan ikrar kesetiaan terhadap NKRI.
Dalam klarifikasinya, Ketua DPRD Kota Cirebon, Jawa Barat, mengatakan bahwa kata khilafah tetap dibaca olehnya, namun tidak terdengar pendemo dari ormas Islam se-Kota Cirebon karena adanya tepuk tangan.
Ia mengatakan apa yang tampak dalam video yang beredar di media sosial tersebut tidak benar.
Affiati memastikan dirinya tetap setia pada NKRI dan Pancasila sebagai ideologi bangsa.
Sebelumnya sempat beredar luas video Ketua DPRD Kota Cirebon, Affiati, yang membacakan ikrar setia pada NKRI.
Dalam video tersebut, saat pembacaan ikrar, Afiatti mencoret kata kata Khilafah sebagai paham yang harus diwaspadai mengancam NKRI.
Sebelumnya ia sempat membacakan komunisme dan khilafah sebagai hal yang harus diwaspadai mengancam NKRI.
Penulis : Aleksandra-Nugroho
Sumber : Kompas TV