Begini Rekayasa Lalu Lintas dan Pengamanan Saat CFD di Jakarta, Tetap Gunakan Masker!
Peristiwa | 28 Juni 2020, 07:04 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV – Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya, Komisaris Besar (Kombes) Sambodo Purnomo Yogo mengatakan bahwa pada saat hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) hari ini, Minggu (28/6/2020) adda rekayasa lalu lintas yang berlangsung di 32 lokasi.
Baca Juga: Pesan Gugus Tugas Pusat untuk Pengunjung Lokasi CFD, Patuhi Protokol Kesehatan
Salah satu titik lokasi itu adalah di Jalan Pemuda, Jakarta Timur. CFD di Jalan Pemuda ini digelar sepanjang 1,6 kilometer.
Titiknya dimulai dari simpang Jalan Pemuda menuju Velodrome, hingga simpang Jalan Raya Bekasi menuju Pemuda.
Pengendara yang melintas dari arah timur ke barat dapat memanfaatkan jalur alternatif Jalan Raya Bekasi-Palad-Taruna-Pulo Asem Utara Raya-Kayu Putih-Balap Sepeda-Velodrome.
Atau melalui Jalan Bekasi Timur Raya-Jatinegara Kaum-Persahabatan Timur-Cipinang Baru Utara-Pegambiran-Paus.
Kendaraan arah sebaliknya melintasi Jalan Velodrome-Balap Sepeda-Kayu Putih-Kayu Putih Selatan-Taruna-Palad-Raya Bekasi.
Di samping itu dapat pula ditempuh Jalan Persahabatan Timur-Paus-Perserikatan-Alu-Alu-Jatinegara Kaum-Bekasi Timur Raya.
Sebelumnya diberitakan, sebanyak 500 personel gabungan TNI-Polri akan ikut mengamankan hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) atau car free day (CFD).
Pasukan gabungan TNI-Polri tersebut bertugas bersama personel Dinas Perhubungan (Dishub) dan Satpol PP DKI Jakarta selama mengamankan berlangsungnya CFD.
Penulis : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV