> >

Dampak Covid-19 Masih Hebat, Mensos Bakal Perpanjang Bansos hingga Desember 2020

Berita kompas tv | 23 Juni 2020, 22:04 WIB
Mensos dan Walikota Tangsel ketika bertanya ke KPM baru (Sumber: Ditjen PFM)

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.TV - Bantuan sosial (bansos) untuk masyarakat terdampak Covid-19 akan diperpanjang hingga Desember 2020.

Baca Juga: Dana Bansos Covid-19 Diselewengkan, Polisi Selidiki Kasus Besarnya

Hal itu sebagaimana diungkapkan Menteri Sosial (Mensos) Juliari P Batubara saat memantau pembagian bansos untuk warga yang terdampak Covid-19 di daerah Rawa Buntu, Serpong, Tangerang Selatan, Selasa (23/6/2020).

"Kebetulan program (bansos) ini akan diperpanjang sampai Desember. Ini tahap lima dan nanti tahap enam, yang batch (gelombang) pertama. Nanti batch kedua Juli sampai Desember," ujar Juliari, dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Selasa (23/6/2020).

Juliari menjelaskan, ada perbedaan dalam penyaluran bansos gelombang kedua yang nanti akan diterima warga sampai dengan Desember 2020.

Jika bansos gelombang pertama yang diterima warga dengan nilai sembako Rp 300.000 dua kali dalam sebulan, ke depannya hanya akan terima satu kali dalam sebulan.

"Kalau sekarang kan setiap bulan dua kali ya, nanti setiap bulan sekali, lebih panjang frekuensinya," tutur Juliari.
 
Ia mengatakan, perpanjangan waktu penyaluran bansos itu karena masih banyak kegiatan ekonomi warga yang terdampak Covid-19. 

Baca Juga: Bawaslu Kalsel Ingatkan Bakal Calon Kepala Daerah Petahana Untuk Tidak Jadikan Bansos Alat Kampanye

"Karena prediksi kita sampai Desember itu dampak ekonominya masih hebat dirasakan masyarakat. Dengan program ini berlanjut sampai Desember, kami harapkan yang sudah baik ini, ke depannya lebih baik lagi," ucap Juliari.

Pada kesempatan itu, Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany mengatakan, perpanjangan bansos gelombang dua hingga Desember 2020 sangat membantu warga Tangerang Selatan. 

Penulis : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU