> >

Anak Belum Bisa Gunakan Masker, Dokter Reisa Sarankan Jangan Dibawa ke Tempat Wisata

Berita kompas tv | 23 Juni 2020, 21:45 WIB
Anggota tim komunikasi publik Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Reisa Broto Asmoro (kanan) (Sumber: Kompas TV)

Reisa melanjutkan, masyarakat diminta saling mengingatkan agar selalu menjaga jarak, memakai masker, serta rajin mencuci tangan. 

Sementara itu, Kepala Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Doni Monardo mengumumkan 13 kawasan pariwisata alam akan segera dibuka di tengah pandemi virus corona (Covid-19). 

Baca Juga: Tempat Wisata Dibuka, Ini Kata Wagub DKI ... - AIMAN (Bag 5)

Namun, Doni menegaskan, kawasan pariwisata alam tersebut akan dibuka secara bertahap. 

Doni menyampaikan, tempat yang diperbolehkan dibuka hanya kawasan pariwisata yang berada di daerah zona hijau atau kuning. 

Kapasitas tampung kawasan pariwisata tersebut juga dibatasi hanya 50 persen dari jumlah pengunjung normal. 

Ia juga menegaskan, pihak pengelola yang kawasan pariwisata dibuka harus terus mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19. 

Sementara itu, untuk zona lainnya diatur sesuai kesiapan daerah dan pengelola kawasan.

Penulis : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU