> >

Gempa 7,1 SR Guncang Morotai, Halmahera Utara

Berita kompas tv | 5 Juni 2020, 19:25 WIB

KOMPAS.TV - Sejumlah pengujung salah satu pusat perbelanjaan panik dan berhamburan keluar, saat gempa dengan magnitudo 7,1 Skala Richter mengoncang Tobelo, Kabupaten Halmahera Utara.

BMKG menyebut pusat gempa berada di kedalaman 112 Kilometer Pulau Morotai, Maluku Utara.

Walau tidak berpotensi menimbulkan tsunami, namun kekuatan gempa mengakibatkan sejumlah rumah warga rusak.

Tidak ada korban jiwa dalam gempa ini, namun  tercatat 128 rumah milik warga mengalami kerusakan ringan hingga berat.
 

Penulis : Anjani-Nur-Permatasari

Sumber : Kompas TV

Tag

TERBARU