> >

Tiba di Jakarta dan Bali, 591 WNI dari Luar Negeri Positif Covid-19

Berita kompas tv | 18 Mei 2020, 19:48 WIB
Ilustrasi foto mikroskopik virus corona (Sumber: TRIBUNNEWS.COM)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sebanyak 591 Warga Negara Indonesia (WNI) dari luar negeri yang tiba di Tanah Air dinyatakan positif virus corona (Covid-19).

Baca Juga: Jokowi Minta Faskes Tingkat Pertama Diperkuat, Optimalkan Penanganan Covid-19

Hal itu disampaikan Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Doni Monardo dalam video conference, Senin (18/5/2020).

Doni menyebutkan, total WNI dari luar negeri yang tiba di Tanah Air berjumlah 132.978 orang, termasuk 591 WNI yang diketahui positif Covid-19 tersebut.

Menurut rincian Doni, WNI yang tiba di Jakarta sekitar 4.000 orang. 

Sedangkan 1.493 orang sudah dipulangkan ke daerah masing-masing. Sementara 2.850 WNI lainnya tengah menjalani tes swab.  

"Kemudian dari jumlah total tersebut, yang telah diketahui hasil swab-nya adalah 279 orang positif Covid-19 dan sekarang mendapatkan perawatan di Wisma Atlet," ujar Doni.

Selain di Jakarta, lanjut Doni, ada 15.300 WNI yang kembali melalui Bali. 

Dari hasil pemeriksaan, total ada 312 WNI yang positif Covid-19. 

Doni melanjutkan, para WNI tersebut merupakan Anak Buah Kapal (ABK), pekerja migran dan pelajar. 

Penulis : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU