Muncul Tandingan Kartu Prakerja, Situs Prakerja.org Beri Pelatihan Online Gratis
Berita kompas tv | 17 Mei 2020, 12:11 WIBKOMPAS.TV - Program pemerintah soal Kartu Prakerja terus menuai kritik. Yang terbaru dan ramai di media sosial belakangan ini, kritikan itu datang melalui situs prakerja.org.
Situs tersebut menyediakan pelatihan daring gratis. Pelatihan-pelatihan yang dihadirkan prakerja.org pun sama dengan yang disediakan secara berbayar melalui insentif Kartu Prakerja.
"Semua Bisa Anda Dapat Dengan Gratis
Pilih kategori sesuai dengan kebutuhan Anda. Kami akan menyediakan tutorial yang berguna" demikian keterangan di laman muka Prakerja.org
Baca Juga: Jokowi: Peserta Kartu Prakerja akan Dapat Rp600 Ribu Selama 4 Bulan
Pada keterangan di web-nya, Prakerja.org memang dimaksudkan sebagai kritik program Kartu Prakerja yang dihadirkan pemerintah.
"Prakerja.org adalah bentuk kritik terhadap pemerintah terhadap program Kartu praKerja. Lihat manifesto lengkap kami. Anda bisa bergabung dalam aksi nyata dengan menghubungi kami di admin@prakerja.org," terang pihak Prakerja.org dalam situsnya.
Pada website juga terdapat akun media sosial Prakerja.org seperti Facebook, Twitter, dan Instagram.
Pelatihan Gratis Prakerja.org
Pelatihan gratis apa saja yang bisa diakses di laman prakerja.org?
Sesuai visinya, Prakerja.org menyediakan pelatihan online gratis dan bisa diakses bebas tanpa harus melakukan proses pendaftaran terlebih dahulu.
Kelas yang disediakan juga cukup beragam, seperi kelas wirausaha, pengembangan diri, teknologi, bisnis digital, serta bisnis dan keuangan.
Salah satu kelas wirausaha menampilkan materi berupa video berjudul "Strategi Pemasaran Produk Makanan/Kuliner" yang membahas teknik-teknik pemasaran produk kuliner.
Jika ada yang gratis, kenapa harus mengikuti yang berbayar? Komentar tersebut banyak disampaikan sejumlah pengguna media sosial, khususnya Twitter.
Namun hingga Minggu (17/5/2020) siang, Kompas.tv belum bisa menghubungi admin pengelola situs prakerja.org, untuk mengetahui lebih jauh mengenai situs tersebut.
Baca Juga: 8,4 Juta Orang Daftar Kartu Prakerja Tahap Pertama
Respons Pengelola Kartu Prakerja
Direktur Komunikasi Program Kartu Prakerja Panji Winanteya Ruky angkat bicara menanggapi kemunculan laman prakerja.org.
Menurut dia, ada yang membedakan program Kartu Prakerja dari pemerintah.
Ia mengklaim, program Kartu Prakerja ada akuntabilitas. Hal ini diklaimnya yang membedakan program Kartu Prakerja dengan program yang diadakan secara swadaya masyarakat.
"Jika memiliki keahlian dan kualifikasi untuk dibagikan ke peserta Kartu Prakerja, silakan gabung jadi lembaga pelatihan di ekosistem Kartu Prakerja. Terbuka, tentunya harus memenuhi syarat dan kewajiban," kata Panji, Sabtu (16/5/2020), sebagaimana dikutip dari Kompas.com.
Penulis : fadhilah
Sumber : Kompas TV