> >

Rumah Sakit Rujukan Corona Terendam Banjir

Indonesia update | 14 Mei 2020, 19:41 WIB

KOMPAS.TV - Sejumlah ruang perawatan pasien corona di Rumah Sakit rujukan wilayah Sinjai Sulawesi Selatan tergenang banjir pada Kamis pagi tadi (14/5/2020).

Banjir yang merendam rumah sakit rujukan pasien Covid 19 ini, terjadi sekitar pukul 4 Kamis pagi (14/5/2020). 

Dari visual amatir yang diambil petugas medis rumah sakit, terlihat air masuk melalui lorong gedung menuju ruang perawat hingga ke kamar pasien .

Beruntung ruang isolasi perawatan pasien covid 19 , masih terbebas dari genangan air.

Sementara itu, Hari Kamis ini (14/05/2020), Juru Bicara Pemerintah Untuk Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto mengatakan ada penambahan sebanyak 568 kasus positif.

"Hasil positif yang kita dapatkan hingga hari ini yang positif,  baik yang diperika menggunakan tes cepat maupun TCM molekuler kita dapatkan 568 orang sehingga totalnya adalah 16.006 orang," kata Achmad Yurianto saat memberikan keterangan pers, Kamis (14/05/2020).

Sementara itu, jumlah pasien yang dinyatakan sembuh pun juga bertambah sebanyak 231 orang.

Konfirmasi positif yang sudah sembuh bertambah 231 orang, sehingga menjadi 3.518 orang, kata Yuri.

Penulis : Anjani-Nur-Permatasari

Sumber : Kompas TV


TERBARU