TERKINI - 2 April 2020, 112 Pasien Corona Sembuh, 1790 Kasus Positif, 170 Meninggal
Berita kompas tv | 2 April 2020, 15:46 WIBJAKARTA, KOMPASTV – Pada Kamis (02/04/2020) terdapat penambahan kasus 113 positif sehingga total jadi 1790 positif Covid-19, pasien sembuh jadi 112 orang. Pasien meninggal menjadi 170 orang.
Selain menyampaikan data terkini, Achmad Yurianto juga menyampaikan rasa bangga pada respon warga untuk tetap di rumah di tengah pandemi corona ini.
Indonesia kini membutuhkan kerja sama, dan bersinergi agar covid 19 ini bisa diselesaikan.
Gugus tugas penanganan virus corona juga sudah mengumpulkan donasi hingga Rp 72,7 miliar.
Pemerintah juga apresiasi tenaga kesehatan di daerah, yang bantu tracing, penelusuran kasus, lebih dari 73 ribu spesimen.
Kasus positif akan terus dicari, maka isolasi dengan karantina bisa mencegah penularan.
Kebutuhan APD juga disampaikan. DKI mendapat distribus 85 ribu APD yang dikitim pada 23 maret dan 31 maret 2020, Jawa Barat 55 ribu, Jawa Tengah 25 ribu, Jawa Timur 25 ribu, DIY, dan Yogya masing-masing 10 ribu.
Yuri juga mengajak masyarakat untuk pentingnya memutus mata rantai dari penularan ini. Karena kekuatan ada di masyarakat yang sadar untuk jaga jarak, physical distancing.
Terutama kegiatan yang berkumpul, dan kerumunan perlu dihindari.
Penulis : Yuilyana
Sumber : Kompas TV